Kegiatan pengayaan adalah salah satu upaya untuk membantu mahasiswa ners untuk memperluas pengetahuan dan keterampilan yang telah dimilikinya dalam menghadapi Uji Kompetensi Ners Indonesia (UKNI) dan Try Out. Kegiatan Pengayaan UKNI berisi tentang pembasahan soal UKNI, tips dan trik UKNI serta pemberian motivasi terkait UKNI kepada mahasiswa Prodi Profesi Ners. Kegiatan pengayaan rutin dilakukan oleh Program Studi Pendidikan Profesi Ners dalam rangka upaya untuk meningkatkan lulusan Ners yang berkompeten. Pelaksanaan pengayaan akan di lakukan sebulan sebelum pelaksanaan UKNI dan Try Out.